Awas, Penggunaan Bantal Menyusui yang Salah


Banyak ibu baru yang kini menggunakan bantal menyusui(nursing pillow) untuk membantu menopang tubuh bayi saat menyusui. Namun, jika salah menggunakan bantal, yakni pada saat ia tidur, bisa sebabkan kematian pada bayi.

Baru-baru ini di Pennyslvania, Amerika Serikat, terdapat tiga bayi di bawah tiga bulan memiliki kesamaan penyebab meninggal di Penn State Hershey Medical Center . Sesudah dilakukan otopsi dan x-ray, ternyata kematian itu terkait dengan asfiksia serebral atau kekurangan oksigen di otak.

Salah satu orang yang terlibat mengamati hal ini, Graham Hetrick, menemukan persamaan yakni ketiga orangtua bayi ini menggunakan bantal dengan jenis yang sama bebentuk U dalam boks bayinya. Hetrick menjelaskan bahwa penggunaan bantal menyusui yang salah apalagi tanpa pengawasan orang tua sangat berbahaya.

"Penggunaan bantal seperti itu memungkinkan bayi untuk bergerak dan bahunya terjatuh dari atas bantal. Lalu kepalanya akan menekan dada. Hal ini sebabkan kematian dalam hitungan menit," terang Hetrick.

Meski berani melakukan prediksi kematian seperti itu, Hettrick tidak bisa mengatakan bahwa 100 persen penyebab kematian akibat bantal seperti dilansir laman Good Housekeeping

0 Response to " Awas, Penggunaan Bantal Menyusui yang Salah "

Posting Komentar